-->

Seragam Baru Petugas Kebersihan dari BPJS Ketenagakerjaan Biak Numfor

Ini adalah berita terbaru dan menarik dengan judul Seragam Baru Petugas Kebersihan dari BPJS Ketenagakerjaan Biak Numfor. Silahkan baca dan menyimak artikelnya.

Biak, PAPUANEWS.ID – Badan Pengelola Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJS-TK) Kabupaten Biak Numfor, Papua memberikan bantuan pakaian seragam untuk petugas kebersihan jalan.

“Bantuan baju kerja petugas kebersihan diharapkan bisa memberikan keseragaman kerja di lapangan saat menjalankan aktivitas menyapu jalan,”ujar Kepala Dinas Lingkungan Hidup Biak Iwan Ismulyanto AP, dikutip dari Antara, Senin (15/4).

Ia mengakui adanya perhatian BPJS Ketenagakerjaan cabang Biak Numfor terhadap pekerja kebersihan patut mendapat apresiasi dari pemerintah kabupaten Biak Numfor.

Bantuan baju kerja petugas kebersihan ini, menurut Iwan, diharapkan dapat memberikan motivasi bagi karyawan untuk terus bekerja menjaga kota Biak tetap bersih, sehat dan hijau.

Pemkab Biak Numfor melalui Dinas Kebersihan, menurut Kadis Lingkungan Iwan, menyampaikan terima kasih atas pemberian baju seragam dari BPJS Ketenagakerjaan Biak.

“Pakaian seragam kerja petugas kebersihan sudah diterima siap dibagikan kepada karyawan,”ungkap Kadis Lingkungan Hidup mendampingi Kepala cabang pembantu BPJS Ketenakerjaan Bial Godlief Ch.Kumendong

Penyerahan bantuan 100 buah baju kerja untuk petugas kebersihan dilakukan Kepala cabang pembantu BPJS Ketenakerjaan Biak Godlief Ch Kumendong diterima Bupati Biak Numfor Herry Ario Naap berlangsung di Biak, Senin.


Terima kasih karena telah membaca informasi tentang Seragam Baru Petugas Kebersihan dari BPJS Ketenagakerjaan Biak Numfor . Silahkan membaca berita lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel