-->

Telat Lapor LSPDK, PKB Berkilah Alami Kendala Teknis

Ini adalah berita terbaru dan menarik dengan judul Telat Lapor LSPDK, PKB Berkilah Alami Kendala Teknis. Silahkan baca dan menyimak artikelnya.

Metro Merauke – Ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Merauke, Papua, Hj Al Marotus Solikah menyurat ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), meminta untuk melakukan mediasi dengan KPU setempat.

Hal itu terkait dengan keterlambatan partainya dalam penyampaian Laporan Penerimaan Sumbangan Dana Kampanye (LPSDK) ke KPU.

Ia mengaku keterlambatan PKB melaporkan LPSDK tanpa ada faktor kesengajaan.

Melainkan, katanya, alasan keterlambatan LPSDK PKB lantaran terjadi kendala teknis.

“Pada 2 Januari kami sudah mengisi daftar hadir pukul 15.00 WIT di KPU dan pukul 18:30 PKB sampaikan mengalami kendala teknis, operator berada di luar daerah kemudian pukul 23.20 WIT mengirim penghubung untuk menyampaikan LPSDK ke KPU namun terlambat karena saat itu tengah hujan deras,” terangnya, Jumat (4/12).

Berdasarkan hal tersebut, PKB berharap penuh Bawaslu dapat memediasi permasalahan yang ada bersama KPU.

“Kami tetap optimis permasalahan ini dapat selesai,” ucapnya.

Sebelumnya KPU Merauke menyebut satu parpol peserta pemilu di Merauke yang tidak melaporkan LPSDK hingga batas akhir pelaporan, 2 Januari 2019.

Anggota KPU Merauke, Divisi Hukum dan Pengawasan, Rosina Kebubun menyebut, satu parpol yang tidak menyerahkan Laporan Sumbangan Dana Kampanye, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Laporan LPSDK menjadi salah satu instrumen transparansi partai politik peserta pemilu. (Nuryani)


Terima kasih karena telah membaca informasi tentang Telat Lapor LSPDK, PKB Berkilah Alami Kendala Teknis . Silahkan membaca berita lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel