-->

Kebakaran Hebat Landa Asgon, Sejumlah Fasilitas Umum Ikut Terbakar

Ini adalah berita terbaru dan menarik dengan judul Kebakaran Hebat Landa Asgon, Sejumlah Fasilitas Umum Ikut Terbakar. Silahkan baca dan menyimak artikelnya.

Metro Merauke – Kebakaran hebat melanda kawasan padat penduduk di Asgon, Mappi, Papua Senin kemarin, sekira pukul 16:00 WIT.

Tak hanya menghanguskan ratusan rumah warga, tercatat ada sejumlah fasilitas umum di Asgon yang ikut terbakar saat itu.

Wakil Bupati Mappi, Jaya Ibnu Su’ud mengatakan, pemerintah daerah tengah melalukan pendataan guna mengetahui pasti jumlah korban dan langkah penanganan.

Ia memastikan ada fasilitas umum yakni pasar mama-mama Papua yang baru dibangun pada tahun anggaran 2018, ludes tak tersisa. Tidak hanya itu, pelabuhan rakyat yang letaknya tak jauh dari titik lokasi kebakaran pun ikut jadi korban.

“Pelabuhan MAF serta 1 bangunan masjid di Asgon juga terbakar,” katanya kepada Metro Merauke, Selasa (26/2).

Guna memgetahui pasti penyebab terbakarnya ratusan rumah dan kios yang ditafsir kerugian mencapai miliaran rupiah itu, aparat masih melakukan penyelidikan dan pendataan. (Nuryani)


Terima kasih karena telah membaca informasi tentang Kebakaran Hebat Landa Asgon, Sejumlah Fasilitas Umum Ikut Terbakar . Silahkan membaca berita lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel